Doa St. Thomas Aquinas

Allah Pencipta segala sesuatu,
Sumber terang dan kebijaksanaan yang sejati, asal mula segala makhluk,
curahkanlah seberkas cahaya-Mu untuk menembus kegelapan akal budiku.

Ambillah dariku kegelapan ganda yang menyelimutiku sejak lahir,
suatu ketidak-mengertian karena dosa dan ketidak-tahuan.

Berilah kepadaku, pengertian yang tajam dan ingatan yang kuat dan kemampuan untuk memahami segala sesuatu dengan benar dan mendasar.

Karuniakanlah kepadaku talenta untuk menjelaskan dengan tepat dan kemampuan untuk mengutarakannya dengan saksama, luwes dan menarik.

Tunjukkanlah bagaimana aku memulainya, arahkanlah perkembangannya dan bantulah sampai kepada penyelesaiannya.

Kumohon ini demi Yesus Kristus Tuhan kami.
Amin.

Doa St. Fransiskus Asisi

Gua Maria Ratu Rosari @Desa Putera

Leave a Reply

Menu Hari Ini

Mohon Doa

Kami akan mendoakan Sobat Ringka bersama Bunda Maria